Pamflet Observasi Teknik Kimia (sumber: dok. pribadi).
Yogyakarta – Prodi Teknik Kimia Universitas Gadjah Mada sukses gelar seminar Observasi Teknik Kimia 2020 yang dilaksanakan pada hari Sabtu (14/11/2020) dan mengambil tema “Break Through with Chemical Engineering”. Dengan maksud ‘break through’ atau menembus diharapkan calon-calon mahasiswa Teknik Kimia ini bisa menembus dunia melalui ilmu-ilmu yang dapat diambil dari prodi tersebut.
Peserta webinar menyimak materi yang disampaikan (sumber: dok. pribadi).
Tujuan dari diadakan acara ini adalah untuk mengenalkan prodi Teknik Kimia terutama di UGM itu sendiri. Sebetulnya, jurusan Teknik Kimia sudah cukup terkenal di kalangan mahasiswa, namun di kalangan pelajar SMA masih belum banyak dikenal, bahkan terkadang masih sering tertukar pemahamannya antara prodi Tekkim dengan Kimia murni. Target dari seminar ini adalah pelajar SMA, pelajar gap year, dan semua orang yang ingin tahu tentang prodi Tekkim.
Salah satu materi yang disampaikan oleh alumni Tekkim UGM (sumber: dok. pribadi).
Para panitia membutuhkan waktu sekitar satu minggu hingga tiga bulan untuk mempersiapkan acara webinar ini dengan baik meskipun masih ada kendala dalam komunikasinya. Rangkaian acara dalam webinar ini antara lain pembagian kelompok, sharing mahasiswa, sesi tanya jawab, dan games. Acara yang sudah ada lebih dari enam tahun yang lalu memiliki rangkaian acara yang hampir sama setiap tahunnya. Webinar tahun ini memiliki perbedaan dengan tahun – tahun sebelumnya karena dilaksanakan secara online dengan koordinasi dan persiapan yang lebih sederhana yaitu melalui media zoom.
Salah satu materi yang disampaikan oleh alumni Tekkim UGM (sumber: dok. pribadi)
Jonathan Adi Saputra selaku ketua pelaksana dari acara Observasi Teknik Kimia 2020 ini menyampaikan harapan dari seminar ini agar dapat mengedukasi peserta tentang prodi Teknik Kimia sehingga dapat menjadi pedoman dalam memilih jurusan kuliah. “Harapan untuk seminar Observasi Teknik Kimia 2021 agar menjadi lebih baik, kreatif dan inovatif, dan tentunya lebih sukses lagi”, tutur Jonathan. (Reporter: Shinta Rosila dan Adinda Salma).